Pages

Tuesday, April 30, 2013

Interaksi Mouse


GLUT pada dasarnya dibangun untuk menciptakan aplikasi grafis menggunakan pemrograman yang bersifat procedural. Glut hanya akan merespon jika ada event (kejadian). Salah satu event tersebut ialah interaksi dengan keyboard.  Selain itu openGL juga menyediakan fungsi untuk menambahkan interaksi dengan mouse.
  • Fungsi dasar pembuatan interaksi dengan menggunakan MouseFunction

GLUTAPI void APIENTRY glutMouseFunc(void (GLUTCALLBACK *func)(int button, int state, int x, int y));
Paramater func adalah fungsi yang akan ditangani dengan event klik mouse.
GLUTAPI void APIENTRY glutMotionFunc(void *func(int x, int y));
Fungsi di atas adalah fungsi pelengkap dari fungsi interaksi mouse untuk mendeteksi gerakan mouse.

Interaksi Keyboard

Grafika komputer telah berhasil mengembangkan interkasi dengan sarana keyboard dan light-pen yang ditemukan oleh Ivan Sutherland dengan sistem penggambaran interaktif.
Input prmitif grafika dan pirantinya

Sebagaimana bnyak piranti dan cara untuk pemaparan output grafika komputer, demikian pula untuk piranti input yaitu
  • Keyboard(untuk memasukkan karakter atau stirng)
  • Grafik Tablets
  • Tombol
  • Joystick dan trackball
  • Mouse
  • Knobs
  • Space balls
  • Data gloves

Sunday, April 28, 2013

Transformasi Objek

Transformasi adalah adalah memindahkan obek tanpa merusak bentuk, dan tanpa membuat objek baru. Jenis-jenis transformasi yang sering digunakan pada grafika komputer dibagi menjadi 3 yaitu tarnslasi, rotasi, dan skalasi.  Tujuan transformasi adalah :
  •   Merubah atau menyesuaikan komposisi pemandangan.
  • Memudahkan membuat objek yang simetris.
  • Melihat objek dari sudut pandang yang berbeda.
  • Memindahkan satu atau beberapa objek dari satu tempat ke tempat lain, ini biasa dipakai untuk animasi

Primitif Objek

Primitif objek dapat diartikan sebagai sebuah bentuk dasar dari objek grafis yang dapat dimanipulasi.  Primitive objek yang menjadi dasar semua objek grafis adalah titik(dot). Primitif objek terdiri atas 
1. Titik
Titik merupakan elemen yang paling dasar dalam menggambar. Pada Glut untuk menggambar titik bisa dengan memanggil fungsi GL_POINT.
Sedangkan untuk posisi titik tesebut menggunakan beberapa fungsi berikut:
  • glVertex2i(x,y) : Yaitu suatu fungsi untuk menggambar titik pada koordinat x dan y, dengan nilai satuan berupa integer. Contoh glVertex2i(10,10);
  •  glVertex2f(x,y) : Yaitu suatu fungsi untuk menggambar titik pada koordinat x dan y, dengan nilai satuan berupa float. Contoh glVertex2f(10.0,10.0);
  •  glVertex2d(x,y) : Yaitu suatu fungsi untuk menggambar titik pada koordinat x dan y, dengan nilai satuan berupa double. Contoh glVertex2d(10.0,10.0);

Saturday, April 27, 2013

Pengenalan OpenGL & GLUT


OPENGL
1. Pengertian OpenGL
OpenGL (Open Graphics Library) adalah suatu spefikasi grafik yang low-level yang menyediakan fungsi untuk mempermudah pekerjaan atau untuk keperluan – keperluan pemrograman grafis (Graphics Programming / GP), termasuk grafik primitif (titik, garis, dan lingkaran). OpenGL(Open Graphic Library) adalah sebuah library terdiri dari berbagai macam fungsi dan biasanya digunakan untuk menggambar sebuah objek 2D ata 3D. OpenGL bersifat Open-Sourcemulti-platform dan multi-language.